Senin, 12 Desember 2011

Kentang Goreng Tepung

Bikin ini udah lama, tapi baru sempet upload sekarang. Sebenernya pengen bikin potato wedges seperti di blog dapur dua istri, tertarik dengan saus kejunya juga, tapi entah kenapa kok malah jadi kentang goreng tepung seperti ini.. big grin

Kentang goreng tepung plus saus tomat & saus keju (lagi ga punya saus sambel)

Kentang Goreng Tepung
source: dapurduaistri modified by me

Bahan Kentang:

- 3 buah kentang (sempet nimbang, hampir 500gr), bersihkan kulitnya hingga bersih sih, potong sesuai selera (di resep asli cuma potong 4, tapi biar banyak saya potong lebih dari 4..hehehe)
- 1 butir telur
- 1 cup susu UHT plain
- tepung terigu
- oregano
- lada bubuk
- garam
- bawang putih bubuk

Bahan Saus Keju:
- 2 sdm mentega
- 2 sdm tepung terigu
- 1 cup susu UHT plain
- garam
- keju parut, banyaknya sesuai selera (saya pakai sekitar 50gr)

Cara Membuat:
(iseng bikin step by stepnya.. :D)



Cara membuat kentangnya:
1. Siapkan kentang yang sudah dicuci bersih dan dipotong2.
2. Rebus air dan garam (asinnya sesuai selera ya), lalu rendam selama kira-kira 1 jam
3. Kukus kentang sampai empuk. Bisa dioven lagi untuk mengeringkan kentang dari air kukusan (optional).
4. Kocok telur dan susu UHT, jangan terlalu encer. Rendam kentang di dalamnya.
5. Campur tepung terigu, garam, lada bubuk dan oregano secukupnya. Gulingkan kentang yang sudah direndam.
6-7. Gulingkan kentang ke dalam kocokan telur-pindahkan ke campuran tepung-ke telur lagi-ke tepung lagi. Sisihkan
8. Setelah semua dibalur tepung, goreng kentang sampai matang (tepungnya rata menguning)
9. Siap disajikan.

Cara membuat saus kejunya:
1. Cairkan mentega di atas api sedang, masukkan tepung terigu dan diaduk cepat.
2. Setelah mentega dan tepung tercampur rata, masukkan susu sedikit demi sedikit, dengan keenceran/kekentalan sesuai selera
3. Tambahkan sedikit garam
4. Masukkan keju parut. Aduk2. Siap digunakan sebagai cocolan kentang winking
(ehm, menurut saya, saus keju ini agak berasa mentega bukan keju, besok kalo mo bikin lagi mungkin menteganya dikurangi & kejunya dibanyakin)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar