Pizza lagi? Iyaa..ini cemilan favorit di rumah, pasti laris manis, habis tak bersisa. Karena waktu bikin pizza kemarin hasilnya memuaskan, kali ini bikin lagi tapi 1,5 resep, biar pas bwt 2 loyang pizza ukuran 9"ku. Kalau yg satu resep kemarin dibikin satu loyang terlalu tebal, dua loyang terlalu tipis..hehehe..
Double Pizza Dough
300 gr tepung terigu protein tinggi
150 ml susu cair hangat
5 sdt minyak zaitun
1,5 sdt ragi instan
3 sdt garam
3 sdm gula pasir
Saus untuk mengoles pizza:
(campur dan aduk jadi satu)
Saus tomat
Bawang bombay cincang
Oregano bubuk
Garam
Merica
Gula pasir
Takarannya dikira2 aja ya..tergantung besar kecilnya pizza yang dibuat.. :)
Cara membuat:
Larutkan ragi & gula pasir ke dalam susu cair hangat, aduk rata, diamkan 10 menit (sampai berbusa).
Campur tepung dan garam, tuang larutan ragi & gula pasir, uleni sampai kalis (ga lengket di tangan)
Beri minyak, uleni lagi sebentar. Taruh di wadah tertutup, (bisa juga taro di baskom & ditutupi serbet bersih/plastik cling wrap) sampai mengembang dua kali lipat. Kempeskan.
Dough siap digunakan.
Penyelesaian:
Panaskan oven dengan api sedang.
Pipihkan adonan, beri saus olesan & topping sesuai selera, panggang sekitar 15-20 menit (tergantung oven masing2)
Notes: sewaktu menguleni, taburi tangan dengan terigu agar tidak lengket.
Ini adekku, yang ga sabar nungguin pizzanya boleh dimakan, jadi sesi pemotretan harus secepatnya.. :
Ekspresinya ketika (akhirnya) boleh makan pizza :
Naahh..kalo pizza di bawah ini toppingnya hasil karya suamiku lhooo..hihihi..dia memang selalu siap sedia membantu kalau aku lagi nguplek di dapur. Toppingnya: saus olesan, kornet, sosis ayam, mix vegetable, keju. Enaaakk..makasih ya sayaaangg..
Menikmati pizza hasil buatan sendiri..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar