Duuh..jadi ngelantur..hehe..
Yawda, langsung aja ke topik banana cheesecake ini. Aku termasuk orang yang suka cake, roti, atau apapun yang berhubungan dengan pisang dan keju. Apalagi kalau keduanya dijadiin satu, waahh..ga bisa nolaaakk..haha..
Banana cheesecake ini dapet resepnya dari mba Vina, begitu ada pisang di rumah, langsung bikin deh..ehm, dengan sedikit modifikasi..
Banana Cheesecake
Bahan CRUST (Biscuit Base):
100 gr biskuit (aku pake biskuit coklat monde)
80 gr margarin, dilelehkan
Bahan CHEESECAKE:
250 gr Creamcheese, suhu ruangan (aku pake Yummy)
50 gr gula pasir (sekitar 1/2 cup)
2 buah pisang ambon matang + 1/2 sdm air jeruk lemon
4 sdm yogurt plain
1 sdm tepung maizena
1 sdt essence vanilla L'arome
2 buah telur ukuran besar, kocok lepas
Cara Membuat:
1. Remukkan biskuit, campur dengan lelehan butter. Aduk rata.
Tuang di dalam loyang bundar ukuran 20 cm (aku pake loyang bundar 9" yang biasa untuk bikin pizza :D) yang sudah dioles margarine/butter dan dialasi kertas roti sambil ditekan-tekan secara merata. Masukkan loyang ke dalam kulkas (kalau aku dimasukkan ke freezer. Biar lebih cepet dingin).
2. Hancurkan pisang sampai lembut, campur dengan air jeruk lemon. Aduk rata. Sisihkan. Pas bagian ini aku ga sampe lembut, jadi masih ada tekstur pisangnya..
3. Kocok creamcheese dan gula pasir dengan mixer kecepatan sedang sampai rata. Masukkan sour cream, tepung maizena, essence vanilla. Kocok sampai rata.
4. Tambahkan kocokan telur dalam 3 bagian (mixer dengan kecepatan rendah). Masukkan pisang ke dalam adonan creamcheese. Aduk hanya sampai tercampur rata (tapi aku pake mixer). Tuang adonan diatas loyang yang berisi biscuit crust.
5. Panggang di dalam oven 160 C selama 40-45 menit sampai adonan cheesecake mengeras di bagian pinggir tapi bagian tengahnya masih sedikit wobbly.
6. Dinginkan diatas rak kawat sekitar 30 menit sebelum dimasukkan ke dalam kulkas. (aku dikipasin :D)
Sajikan cheesecake setelah disimpan di dalam fridge selama kurang lebih 4 jam atau semalaman.
Ini motret cheesecakenya atau cherrynya?? |